by Annastia Novianti Vivi

Senin, 09 Januari 2017

RESOLUSI 2017

Assalammualaikum wr.wb
Tahun yang baru, semangat yang baru, lembar hari yang baru pula. Berhubung masa perkuliahanku sebagai mahasiswa ekonomi sudah hampir berakhir, maka saatnya mencari kegiatan baru. Contoh kegiatan baru ya sesimpel ini, nulis.

Bahasan pertama yang mau aku tulis disini adalah "RESOLUSI 2017"
yup! menurut aku pribadi, nulis resolusi itu PERLU. Aku ngerasa setelah aku nulis resolusi, apa yang aku mau dan bagaimana aku mewujudkannya itu jadi lebih mudah. Sebenarnya aku baru benar-benar nulis resolusi kalau gak salah tahun 2014an karena dapet diary yang bagussss banget hadiah kado dari iik buat ulangtahunku. Diary itu aku jadikan tempat buat nulis apa ajasih resolusiku, kebanyakan hal-hal receh dan random sih tapi setidaknya ada yang aku tulis (tau apa yang aku mau perbuat). Nah di 2017 ini aku dapet hadiah ulangtahun dari sahabatku, Maya yang isinya jurnal buat satu tahun 2017. Ini juga baguuusss banget jadi aku langsung tulis dan ikutin step-step di buku itu. Isinya super rinci sampe perhari dan aku suka sama desainnya yang minimalis (cek sendiri aja ya di instagram @tint.stationery)

"Breakdown your 2017 goal into specific, measurable and reasonable goals"
Versi vivi
Januari = Lulus sidang kompre dan skripsi
Februari = Lulus CEPT
Maret = Kursus masak
April = Wisuda
May = Coba jualan sesuatu (mungkin makanan, preloved stuff, atau apapun itu)
Juni = Lancar puasa Ramadhan
Juli = "one step closer"
Agustus = Sedekah ke rumah yatim
September = Beli kain
Oktober = Nyalon (hehe)
November = Merayakan ulangtahun dengan sederhana dan dikelilingin orang-orang tersayang
Desember = Mengfixkan apa yang harus di fixkan di awal tahun 2018

Kurang lebih begitu isi "Monthly Goal" nya vivi, sederhana aja sih karena resolusi-resolusi lain yang lebih printilan printilan aku tulis di lembar kertas lainnya. Jadi, apa resolusi 2017 mu? ;)

0 komentar:

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.

Pages - Menu